#KolaborasiBerdampak adalah sebuah arah gerak HMS ITB sebagai rumah yang nyaman bagi anggota untuk memenuhi segala kebutuhannya agar anggota dapat mengaktualisasikan dirinya dalam bidang keprofesian khususnya dan pada bidang lain pada umumnya untuk dapat menghasilkan solusi untuk permasalahan di sekitarnya. Solusi inilah yang diharapkan menjadi sebuah dampak bermanfaat bagi masyarakat.
Dengan kompleksnya permasalahan masyarakat, maka diperlukan kolaborasi multidisiplin dalam mengupayakan terciptanya solusi yang paripurna. Oleh karenanya, dengan kolaborasi diharapkan dampak bermanfaat yang tercipta menjadi lebih luas.